Kejutan Siswa Siswi SMK Kesehatan Binatama Di Hari Guru

WhatsApp%2BImage%2B2019 12 03%2Bat%2B19.25.09 - Kejutan Siswa Siswi SMK Kesehatan Binatama Di Hari Guru

Ungkapan sayang bisa disampaikan dengan beragam cara tersendiri. Seperti yang dilakukan para siswa kepada guru, bertepatan dengan Hari Guru Nasional 2019. Para siswa memberikan bunga dan kue secara langsung kapada gurunya.

Pemberian bunga bertujuan sebagai simbolis tanda terima kasih siswa kepada bapak dan ibu guru di sekolah. “Kami memberikan bunga sebagai bentuk rasa terima kasih kepada bapak ibu guru,” kata Farida Prima siswi kelas XI Farmasi

Pemberian bunga dilakukan oleh perwakilan Osis SMK Kesehatan Binatama yang secara simbolis diterima oleh Ibu Kepala Sekolah SMK Kesehatan Binatama dan didampingi bapak ibu guru.

Dipilih bunga karena merupakan tumbuhan yang indah. Sehingga, siswa memberikan keindahan sebagai bentuk terima kasih. Selain pemberian bunga oleh perwakilan osis mereka juga memberikan kue tart.

Menurut Nuri Hastuti,SP selaku kepala sekolah, antusisme dari siswa – siswi untuk terlibat dalam kegiatan Hari Guru Nasional sangat tinggi. Sehingga, membuat suasana menjadi haru dan khidmat.

“Terima kasih kepada semua siswa – siswi, anggota Osis dan  yang telah memberikan hadiah terindah di Hari Guru ini,” jelas Kepala SMK Kesehatan Binatama Nuri Hastuti,SP.

Memperingati Hari Guru Nasional, siswa-siswi SMK Kesehatan Binatama memberikan kejutan sekaligus penghargaan atas jasa para guru, mereka memberi bunga, kue ulang tahun serta spanduk tulisan selamat hari guru dan diakhir acara dilakukan foto bersama siswa.

WhatsApp%2BImage%2B2019 12 03%2Bat%2B19.25.13%2B%25282%2529 - Kejutan Siswa Siswi SMK Kesehatan Binatama Di Hari Guru

WhatsApp%2BImage%2B2019 12 03%2Bat%2B19.25.13 - Kejutan Siswa Siswi SMK Kesehatan Binatama Di Hari Guru

WhatsApp%2BImage%2B2019 12 03%2Bat%2B19.25.14 - Kejutan Siswa Siswi SMK Kesehatan Binatama Di Hari Guru

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *