SMK Kesehatan Binatama ikuti Sosialisasi Main Survey PISA 2025

WhatsApp Image 2024 09 27 at 14.42.47 1024x1024 - SMK Kesehatan Binatama ikuti Sosialisasi Main Survey PISA 2025

SMK Kesehatan Binatama mendapatkan kehormatan untuk turut serta dalam kegiatan Sosialisasi Main Survey PISA 2025 yang diselenggarakan di Grand Mercure Hotel Yogyakarta 26 – 28 Agustus 2024. Kegiatan ini dihadiri oleh kepala sekolah dan proktor dari sekolah-sekolah yang terpilih menjadi sasaran Survei PISA 2025. Kegiatan sosialisasi ini dibuka secara resmi pada Senin, 26 Agustus 2024 pukul 16.00 WIB oleh Kepala Badan Standar, Kurikulum, dan Asesmen Pendidikan (BSKAP) Kemendikbudristek, Bapak Andito Aditomo, S.Psi., M.Phil., Ph.D. Dalam sambutannya, beliau memberikan ulasan singkat mengenai PISA, mulai dari deskripsi, tujuan, hingga manfaat dari survei internasional ini. Beliau juga menekankan pentingnya PISA dalam mengukur kompetensi siswa di berbagai negara dan membuka kegiatan sosialisasi yang dilaksanakan secara hybrid di dua region, yaitu Jakarta secara virtual dan Surabaya sebagai tuan rumah.

Turut memberikan sambutan, Kepala Pusat Asesmen, Ibu Asrisanty, Ph.D, yang membahas mengenai Asesmen Nasional dan kaitannya dengan PISA. Dalam pemaparannya, beliau menjelaskan tentang hasil-hasil yang telah dicapai melalui Asesmen Nasional dan bagaimana PISA dapat memberikan manfaat dalam peningkatan kualitas pendidikan di Indonesia. Beliau juga menekankan pentingnya peran kepala sekolah dan proktor dalam kesuksesan pelaksanaan PISA di tahun 2025.

PISA (Programme for International Student Assessment) yang diinisiasi oleh Organisation for Economic Co-operation and Development (OECD) adalah suatu studi untuk mengevaluasi sistem pendidikan yang diikuti oleh lebih dari 70 negara di seluruh dunia. Setiap 3 tahun, murid-murid berusia 15 tahun dari sekolah-sekolah yang dipilih secara acak, menempuh tes dalam mata pelajaran utama yaitu membaca, matematika dan sains. Tes ini bersifat diagnostik yang digunakan untuk memberikan informasi yang berguna untuk perbaikan sistem pendidikan. Indonesia telah berpartisipasi dalam studi PISA mulai tahun 2000.

Kegiatan sosialisasi ini menjadi momentum penting bagi para peserta untuk memahami lebih dalam mengenai PISA serta peran yang harus dimainkan oleh sekolah-sekolah yang terpilih sebagai sampel. Pada tahun 2024, terdapat 421 sekolah yang dipilih secara acak untuk menjadi sampel dalam survei PISA, yang diharapkan mampu mewakili kondisi pendidikan di Indonesia secara keseluruhan. SMK Kesehatan Binatama bangga dapat menjadi bagian dari kegiatan ini. Partisipasi sekolah dalam sosialisasi PISA menunjukkan komitmen kami untuk terus meningkatkan mutu pendidikan dan siap bersaing di kancah internasional. Dengan pemahaman yang lebih baik tentang PISA, kami berharap dapat mempersiapkan siswa-siswi kami untuk meraih hasil yang optimal dalam survei ini, ujar Nuri Hastuti selaku Kepala Sekolah SMK Kesehatan Binatama.

Keikutsertaan kami dalam sosialisasi ini juga memberikan kesempatan bagi SMK Kesehatan Binatama untuk menjalin kerjasama dengan berbagai pihak, baik di tingkat regional maupun nasional, dalam rangka peningkatan mutu pendidikan. Kami berkomitmen untuk terus mendukung program-program pemerintah yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas pendidikan di Indonesia. Kegiatan ini akan menjadi pijakan penting bagi SMK Kesehatan Binatama dalam mempersiapkan diri menghadapi PISA 2025. Kami berkomitmen untuk melakukan segala upaya yang diperlukan agar sekolah kami dapat berkontribusi secara maksimal dalam survei ini, demi peningkatan kualitas pendidikan yang lebih baik di masa depan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *