Sleman, 15 Januari 2026 – Dalam memperingati Isra Mi’raj Nabi Muhammad saw tahun 2026 ini, SMK Kesehatan Binatama mengadakan kegiatan pengajian untuk meningkatkan iman dan taqwa seluruh siswa kelas X dan XI, guru dan karyawan SMK Kesehatan Binatama.
Kegiatan peringatan Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad ini dilaksanakan pada hari Kamis, 15 Januari 2026 yang bertempat di Selasar kelas XII dimulai pukul 07.30 – 09.00 WIB.
Acara pengajian Isra Mi’raj ini di moderatori oleh siswa ROHIS SMK Kesehatan Binatama serta Pengajian ini diisi oleh Ustadz Mega Laela Akhiru Nahar, S.Pd dengan tema “Meningkatkan Iman dan Menumbuhkan Ketakwaan kepada Allah SWT” dalam pengajian tersebut Ustadz Mega Laela Akhiru Nahar, S.Pd membahas tetang perjalanan Nabi dari masjidil haram sampai masjidil Aqsha dan dilanjutkan perjalanan ke Sidratil Muntaha, dalam perjalan nabi Muhammad SAW ini banyak sekali hikmah yang dapat kita ambil sebagai suri tauladan dalam kehidupan salah satunya adalah anjuran mengimplementasikan nilai-nilai ibadah sholat dalam kehidupan sehari-hari. Ibadah sholat menempati posisi yang sangat utama dalam ajaran Islam. dann menjadikan sholat sebagai sarana komukasi kepada Allah SWT.
Semoga dengan pelaksanaan kegiatan ini dapat menjadikan kita semua insan yang bertqwa dan sebagai wujud rasa amanah yang diberikan Allah kepada sekolah untuk mendidik muridnya menjadi generasi yang berpedoman kepada Al Quran dan Sunnah dan kelak menjadi lulusan barakhlakul karimah, Aamiin Yarabbal alamiin

